Persiapan STS, Ini dilakukan SDN 14 Suak Tapeh

Read Time:48 Second

Banyuasin, sumselku.com – Sumatif Tengah Semester (STS) sebentar lagi berlangsung di satuan pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 14 Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin.

Oleh karenanya pihak sekolah tersebut mulai melaksanakan simulasi STS bagi peserta didik kelas IV minggu ke empat bulan Februari 2023. Siswa dilatih menggunakan android saat menggunakan simulasi.

Menurut Kepala SDN 14 Suak Tapeh, Yunizar Tommik SPd, siswa kelas IV terus dilatih menggunakan aplikasi google form untuk persiapan STS dalam waktu dekat nanti.

“Simulasi STS sebagai langkah bagi sekolah untuk persiapan pelaksanaan STS bagi siswa kelas IV pada sekolah Penggerak Angkatan kedua tersebut,” kata dia.

Sehingga lanjut dia, mengerjakan soal-soal STS tidak ada lagi menemukan kendala, karena mereka sudah dilatih menggunakan aplikasi google form sebelum pelaksanaan STS.

“Pelaksanaan Simulasi Sumatif Tengah Semester (STS) dengan penggunaan google form untuk siswa Kelas IV SDN 14 Suak Tapeh, aman, lancar, dan terkendali walaupun sedikit gangguan internet,” pungkas Kepala Sekolah SDN 14 Suak Tapeh yang ada di Dusun Pandan Desa Lubuk Lancang tersebut.(red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *