Aspirasi Anggota DPRD Banyuasin Nyata Dinikmati Masyarakat

Read Time:1 Minute, 8 Second

BANYUASIN – Anggota DPRD Kabupaten Banyuasin Muhammad Nasir mulai merealisasikan pembangunan infrastruktur jalan yang dibangun melalui dana APBD Tahun Anggaran 2023, merupakan aspirasi masyarakat di Wilayah Kecamatan Talang Kelapa dan Kecamatan Tanjung Lago.

“Alhamdulillah tahun ini realisasi dana aspirasi untuk pembangunan sarana kesehatan, jalan, pendidikan dan yang lainnya mulai berjalan,” kata Muhammad Nasir kepada kepada awak media.

Menurut Politisi Partai Golkar yang akan maju sebagai Calon Anggota DPRD Provinsi Sumsel dapil Banyuasin pada pemilu 2024 ini, untuk pembangunan jalan yang dibangun melalui dana aspirasi di Sukajadi induk berada di beberapa titik.

“Diantaranya di Perumahan Sukajadi Makmur di RT 027, Perumahan Mekar Sari RT 32 RW 005. Kemudian di Kelurahan Sukajadi Timur diantara di Griya Sukajadi Permai (GSP) 1 dan beberapa titik lainnya,” jelasnya.

“Di perumahan Sukajadi Makmur RT 027 RW 005, dengan anggaran Rp.94.236.000 berhasil membangun jalan cor sepanjang 106 meter. Kemudian di GSP I dengan anggaran 100 juta juga baru selesai pengerjaanya,” ujar Nasir.

Selain di Talang Kelapa realisasi pembangunan infrastruktur melalui dana aspirasi juga berda di beberapa kelurahan dan desa di Kecamatan Tanjung Lago.

Menurut Muhammad Nasir, selama dirinya menjabat anggota DPRD Banyuasin ia sudah berupaya untuk mengakomodir semua aspirasi dari masyarakat Dapil Talang Kelapa dan Tanjung Lago.

“Kami sudah berupaya maksimal untuk merealisasikan pembangunan melalui dana aspirasi, namun anggaran dana aspirasi yang terbatas membuat pembangunan kurang merata,” jelasnya. (fan)

 

 

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *