Pj Bupati Banyuasin Ajak Masyarakat Budayakan Baca Alquran

Read Time:1 Minute, 15 Second
PANGKALAN BALAI, sumselku.com – Pj Bupati Banyuasin H. Hani Syopiar Rustam SH mengajak masyarakat Banyuasin untuk membudayakan membaca Alquran.
Hal ini disampaikannya saat menghadiri peringatan Nuzulul Quran di Masjid Al Amir Pangkalan Balai, Kamis 28 Maret 2024.
Pj Bupati mengatakan, Alquran sebagai pedoman hidup manusia telah menjelaskan segalanya secara rinci maupun global untuk memecahkan problematika hidup manusia dari masa ke masa.
Oleh karena itu, Alquran harus dijadikan sumber hukum dalam kehidupan umat Islam.
“Alquran juga mengajarkan manusia untuk bersikap jujur dan berani mengatakan kebenaran, meskipun perkataan yang benar itu akan membawa dia dalam kesulitan,” ujar Pj Bupati.
Lebih lanjut, Pj Bupati mengajak masyarakat agar tidak menjadikan Alquran sebagai simbolitas semata, tetapi harus dijadikan pedoman hidup dan kurikulum yang mampu menjangkau masa silam dan masa depan.
“Turunnya Alquran bukan hanya untuk diperingati setiap tahunnya, tetapi mengingatkan kita setiap saat untuk senantiasa membaca serta mengamalkan Alquran agar dapat mewujudkan pengamalan Islam yang rahmatan lil alamin,” kata Pj Bupati.
Sementara itu, penceramah H Abadil Turmudi dalam sambutannya mengatakan, peringatan Nuzulul Quran bukan hanya sekedar simbol turunnya kitab suci Alquran, tetapi dapat menjadi momen kebangkitan umat.
“Banyak makna terkandung di dalamnya. Al-Quran sebagai sumber hukum agama hendaknya dapat dijadikan sebagai dasar dan pedoman hidup umat Islam,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Banyuasin menyerahkan bantuan kepada para hafidz dan hafidzah Alquran dan bantuan untuk yatim dan dhuafa.
Turut hadir, Sekda Banyuasin Ir Erwin Ibrahim, Kapolres Banyuasin, Kajari Banyuasin, Dandim 0430 Banyuasin, Kabag Kesra Banyuasin Sashadiman Ralibi S.Ag., M.Si, Kepala OPD dan masyarakat. (Vit)
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *